Jumat, 14 September 2012

Facade Bakrie Tower



Ada beberapa fakta tentang Bakrie Tower yang mungkin tidak diketahui oleh banyak orang.

Bakrie Tower memang sengaja didisain untuk membentuk sebuah keunikan. Untuk itu sang arsitek sangat mengutamakan bentuk luar alih-alih memikirkan soal efisiensi bangunan. Hasilnya, berdirilah bangunan setinggi 216 meter, terdiri dari 48 lantai, yang sengaja dipuntir 3 kali sehingga membentuk silhouette bangunan yang sangat unik dari tiap sudut yang berbeda.

Dari lantai 1 hingga 17, tiap lantai bangunan ini berputar searah jarum jam (clockwise). Kemudian dari lantai 18 hingga 34 berbalik arah (counter clockwise) dan kembali lagi sesuai arah jarum jam (clockwise) dari lantai 35 hingga lantai 48. Semua pergeseran mempunyai sudut konstan sebesar 4,95 derajat. Ini disebabkan karena hasil dari analisa dan permodelan untuk facade bangunannya. Demi menutupi bangunan dengan bentuk meliuk-liuk seperti ini sangatlah tidak mudah. Berbagai model frame pun telah diuji.

Alhasil, gedung ini mempunyai frame berbentuk segitiga dengan sudut yang saling berbeda dengan satu dan yang lainnya. Satu modul frame memiliki bentuk trapesium yang terdiri dari beberapa segitiga yang tidak memiliki sudut yang sama karena perputaran lantai. Tidak ada modul yang berulang sehingga bila satu pantai membutuhkan 100 modul lebih maka untuk 48 lantai dibutuhkan lebih dari 4800-5000 modul yang saling berbeda ukurannya.





share your world :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar